Headlines News :
Home » » 1000 Pelajar Asal Papua Diberikan Beasiswa ADEM dan ADIK 2015

1000 Pelajar Asal Papua Diberikan Beasiswa ADEM dan ADIK 2015

Written By Unknown on Jumat, 31 Juli 2015 | 04.03.00

Kadis Dikbud Provinsi Papua, Elias Wonda. Foto: Abeth/MS.

Jayapura, MAJALAH SELANGKAH -- Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadis Dikbud) Provinsi Papua, Elias Wonda mengatakan, sedikitnya 1000 pelajar asli  Provinsi Papua yang telah lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) menerima beasiswa dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) tahun 2015.

Elias Wonda mengatakan, melalui program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) untuk lulusan SMP ke SMA, dan Program Afirmasi Pendidikan Tingkat Tinggi (ADIK) untuk lulusan SMA ke Perguruan Tinggi masing-masing sebanyak 500 beasiswa.

"Untuk ADEM pendaftaran sudah dilakukan dari tanggal 5 Juli lalu di Kota Jayapura, Merauke dan Biak. Sedangkan untuk ADEK pendaftaran mulai hari ini (29 Juli-red). Seluruh Rektor saat ini sedang rapat di Jakarta. Jadi besok atau lusa baru dikonfirmasikan kepada kami hasilnya," kata Elias Wonda kepadamajalahselangkah.com di Jayapura, Rabu (29/7/2015) kemarin.

Dijelaskan Wonda, program ADIK dan ADEM diwakilkan 10 sampai 12 orang dengan prioritas orang asli Papua. Dimana pembiayaannya untuk program ADIK Pemerintah Provinsi juga turut membantu dengan membiayai proses pembekalan, termasuk menyediakan akomodasi dan biaya perjalanan peserta mulai dari kabupaten hingga ke tempat studi. 

Sementara untuk program ADEM seluruhnya dibiayai dari pemerintah Pusat.

"Kalau dari Pusat biayanya pertahun sebesar Rp13 Juta per orang. Itu sudah termasuk biaya laboratorium, perpustakaan, penginapan dan lainnya. Sedangkan dari Provinsi, Sekda sudah menyetujui untuk setiap orang mendapat Rp1 juta perbulan. Anggaran ini langsung dari Sekda karena tidak masuk di DPA Dinas Pendidikan," jelasnya. (Abeth Abraham You/MS)
Share this post :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. AMUGI KIBAH - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger